Air Mineral Kemasan Botol Plastik Palsu Beredar
Di jeda acara televisi, ada yang baru dari iklan air mineral terkenal.
Adegan terakhir terlihat orang meremas dan merusak botol air mineral
tersebut lalu dibuang ke tong sampah. Ada apa dengan botol air mineral
ini?
Beberapa waktu yang lalu, muncul di acara reportase investigasi di salah satu stasiun televisi swasta. Topik investigasinya mengenai penggunaan botol air mineral yang habis pakai. Bagi orang yang biasa bepergian, atau beraktivitas di mana pun, air sangat penting. Apalagi jika kemasannya praktis. Tidak perlu membawa botol air minum dari rumah. Sehabis minum air mineral tersebut, biasanya kita asal menaruh botol itu di sembarang tempat. Dan kalau pun dibuang ke tempat sampah, hanya asal buang saja. Yang penting ke tempat sampah. Begitukah ?
Nah, dari tempat sampah itu, biasanya pemulung mengambil botol plastik yang kita buang tadi. Apalagi kalau bentuknya masih bagus dan tidak rusak, memudahkan pemulung untuk menjualnya ke pengepul limbah. Dari pengepul limbah, botol air mineral yang masih bagus tersebut dibeli oleh seseorang yang ingin berbuat curang. Tahukah anda, jika botol air mineral tersebut diisi ulang dengan menggunakan air sumur lalu ditambahkan dengan borak untuk membuat warna menjadi jernih dan rasanya persis seperti air mineral kemasan pada umumnya ? Lalu dikemas ulang persis seperti aslinya, dengan diberi penutup plastik di tutup botolnya. Hampir tidak bisa membedakan mana yang asli mana yang palsu.
Tips untuk anda yang sering membeli air mineral dalam kemasan botol :
Beberapa waktu yang lalu, muncul di acara reportase investigasi di salah satu stasiun televisi swasta. Topik investigasinya mengenai penggunaan botol air mineral yang habis pakai. Bagi orang yang biasa bepergian, atau beraktivitas di mana pun, air sangat penting. Apalagi jika kemasannya praktis. Tidak perlu membawa botol air minum dari rumah. Sehabis minum air mineral tersebut, biasanya kita asal menaruh botol itu di sembarang tempat. Dan kalau pun dibuang ke tempat sampah, hanya asal buang saja. Yang penting ke tempat sampah. Begitukah ?
Nah, dari tempat sampah itu, biasanya pemulung mengambil botol plastik yang kita buang tadi. Apalagi kalau bentuknya masih bagus dan tidak rusak, memudahkan pemulung untuk menjualnya ke pengepul limbah. Dari pengepul limbah, botol air mineral yang masih bagus tersebut dibeli oleh seseorang yang ingin berbuat curang. Tahukah anda, jika botol air mineral tersebut diisi ulang dengan menggunakan air sumur lalu ditambahkan dengan borak untuk membuat warna menjadi jernih dan rasanya persis seperti air mineral kemasan pada umumnya ? Lalu dikemas ulang persis seperti aslinya, dengan diberi penutup plastik di tutup botolnya. Hampir tidak bisa membedakan mana yang asli mana yang palsu.
Tips untuk anda yang sering membeli air mineral dalam kemasan botol :
1.Belilah di minimarket yang sudah terkenal, jangan membeli air minum kemasan di warung-warung pinggir jalan.
2. Perhatikan tanggal kadaluarsanya, jika tanggalnya sudah lewat jangan lantas diminum. Langsung dibuang saja.
3.
Setelah menghabiskan air mineral dalam botol kemasan satu kali pakai,
segera rusak sampai penyok, lalu buang ke tempat sampah.
4. Gunakan botol air sendiri, jangan lupa perhatikan standar ISO biasanya berkode PTE, PETE, dan HDPE
Budayakan hidup sehat dari diri sendiri.
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar Anda