Cara Mudah dan Sederhana Membuat Telur Asin
Di warung nasi atau tempat
makan lainnya kita pasti sering menjumpai telur asin. Telur asin
adalah makanan khas yang identik dengan Kota Brebes Jawa Tengah.
Walaupun demikian telur asin sudah melalang buana sampai ke seluruh
penjuru Indonesia. rasanya yang khas membuat telur asin menjadi panganan
yang digemari banyak orang.
Proses
pembuatan telur asin sebenarnya merupakan proses pengawetan telur yang
tujuannya untuk mencegah masuknya bakteri pembusuk ke dalam telur.
Proses ini juga bertujuan untuk mencegah keluarnya air dari dalam telur.
Pengawetan telur secara utuh bersama dengan kulitnya atau yang biasa
kita sebut kerabang dapat kita lakukan dengan berbagai cara. Salah satu proses yang biasa digunakan antara lain :
- Proses pendinginan
- Proses pembungkusan kering
- Proses pelapisan dengan minyak
- Proses pencelupan dalam berbagai cairan.
Salah
satu cara pengawetan telur yang lazim digunakan oleh masyarakat adalah
dengan cara mengolahnya menjadi telur asin. Proses pengawetan dengan
metode Telor Asin mudah dipraktekkan dan tidak memerlukan biaya yang
mahal karena dengan peralatan yang minim kita sudah bisa mengawetkan
telur. Ada tiga cara pembuatan telur asin yaitu :
- Telur asin dengan menggunakan adonan garam berbentuk padat atau kering
- Telur asin dengan menggunakan adonan garam ditambah ekstrak daun teh
- Telur asin dengan menggunakan adonan garam, dan kemudian direndam dalam ekstrak atau cairan teh.
Sebelum
kita memulai proses pembuatan telur asin terlebih dahulu kita harus
mempersiapkan bahan dan alat pembuatan telur asin sebagai berikut :
- Telur bebek dengan kualitas nomor wahid, hal ini bertujuan agar telur asin yang kita hasilkan bermutu bagus dan rasa yang enak.
- Abu gosok atau bubuk batu bata merah kurang lebih 1 ½ liter
- Garam dapur ½ Kg
- Larutan daun teh (jika diperlukan), untuk catatan 50 gram teh digunakan untuk/per 3 liter air
- Air bersih secukupnya
Sedangkan untuk alat-alat yang harus kita persiapkan antara lain
- Ember plastik ukuran sedang (disesuaikan dengan jumlah telur asin yang akan kita buat)
- Kuali tanah atau panci
- Kompor atau alat pemanas lainnya
- Alat pengaduk
- Toples atau media lainya yang berfungsi untuk tempat penyimpan telur
- Lap kain secukupnya
Ok,
sekarang kita masuk ke dalam cara pembuatan telur asin. Tahap-tahap
pembuatan telur asin tidaklah serumit yang kita bayangkan, dengan
langkah-langkah sederhana seperti dibawah ini saya jamin Anda sudah bisa
membuat telur asin. Berikut langkah-langkah membuat telur asin :
- Ambillah telur dengan kualitas nomor wahid yang sebelumnya sudah Anda persiapkan (kualitas nomor wahid disini diartikan telur tersebut tidak retak atau busuk)
- Bersihkan telur terlebih dahulu dengan air. Jika ada kotoran yang membandelAnda bisa menggunakan air hangat.
- Setelah bersih dari kotoran, keringkan telur tersebut dengan menggunakan kain lap
- Amplas seluruh permukaan telur agar pori-porinya terbuka
- Buatlah adonan yang berfungsi untuk mengasinkan telur yang terdiri dari campuran abu gosok dan garam. Gunakan perbandingan yang sama (1:1), misal abu gosok 1 kg dan garam 1 kg. Jika tidak ada abu gosok, anda dapat menggunakan adonan yang terbuat dari campuran bubuk bata merah dan garam
- Tuangkan sedikit air ke dalam adonan pengasin tersebut, aduk sampai adonan tersebut berbentuk pasta
- Kemudian bungkus telur dengan adonan pengasin satu persatu secara merata. Usahakan seluruh permukaan telur terbungkus dengan adonan kira-kira setebal 1~2 mm atau secukupnya
- Setelah semua telur terbungkus adonan secara rata, simpan telur dalam kuali tanah atau ember plastik kurang lebih selama 15 - 20 hari. Usahakan agar telur tidak pecah, simpan di tempat yang bersih dan terbuka;
- Setelah proses penyimpanan telur seperti langkah no 7 selesai, bersihkan telur dari adonan pengasin kemudian rendam telur dalam larutan teh selama kurang lebih 8 hari.
- Setelah 8 hari, telur sudah bisa direbus dan siap untuk disantap.
Bagaimana
mudah bukan? Telur asin-telur asin yang sudah berhasil Anda buat kini
siap untuk direbus atau dipasarkan. Saya jamin akan banyak sekali warung
yang mau menampung kreasi telur asin buatan Anda. Jika berminat dan mau
mencoba, saya jamin Anda bisa menjadi pengusaha sukses telur asin.
Demikian ulasan saya mengenai cara membuat telur asin,mudah bukan? semoga artikel ini bermanfaat bagi anda.
Demikian ulasan saya mengenai cara membuat telur asin,mudah bukan? semoga artikel ini bermanfaat bagi anda.